Terbang dengan Sayap
Hidup ini keras bukan??
Banyak hal dalam hidup yang tak kita sangka keberadaannya, yang tak kita sangka kepergiannya bahkan yang tak kita sangka kembalinya sesuatu yang pernah hilang dan yang pernah pergi.
Namun ketika kita percaya bahwa semua itu memang nyata, kita bisa dengan mudah "believe in yourself" bahwa setiap ada sesuatu yang pergi pasti akan ada yang datang, setiap ada sesuatu yang datang pasti pula akan ada yang pergi.
Allah memang mentakdirkan manusia untuk berfikir dalam setiap masalah yang Dia beri, karna hidup tak segampang itu. Hidup tak semudah mengedipkan mata, tak semudah mengangkat tangan, dan tak semudah melangkahkan kaki kedepan.
Melangkahkan arah hidup kedepannya sungguh berat, apalagi ketika kita benar-benar berada dalam waktu yang membuat kita berkata "what must i do?"
Okee.. Mungkin saya juga belum menjajahi hidup lebih lama, belum seperempat abad.
Tapi, ditengah kesusahan dan kesulitan ini pertama-tama saya sangat berterimakasih kepada orangtua saya, sahabat-sahabat saya, member of 67's room, teman-teman dan semuanya yang turut membantu.
Tingkat akhir???
Setelah kesulitan menyusun KTI/skripsi/thesis mgkin kita disulitkan lagi dengan kemana gelar ini harus kubawa?
Kemana hidup ini akan ku perjuangkan?
Mengingat kerasnya dunia membuat pertahanan kita harus sekuat baja.
Tapi tenanglah, Allah selalu ada disetiap kesulitan. Mintalah pada-Nya karena memang Dia tempat meminta.
Aku percaya, kesempatan selalu ada. Kesempatan selalu datang. Tidak ada yang namanya "Takkan ada kesempatan kedua" karena Allah akan selalu memberikan kesempatan. Bukan hanya kesempatan kedua, tapi juga kesempatan ketiga, kesempatan keempat, dan kesempatan lainnya.
Tapi bukan berarti kita tak menghargai kesempatan-Nya. Jika kesempatan kedua itu muncul, maka manfaatkanlah. Jangan menunggu kesempatan selanjutnya. Mengapa? Walaupun kesempatan selalu Allah berikan, tapi ingat pula "Hidup tak segampang itu". Tak mungkin dengan begitu saja Allah memberikan kesempatan ketiga. Karena hanya yang bersungguh-sungguhlah yang akan mendapatkan kesempatan itu.
Percayalah saudaraku, dimanapun, kapanpun, dan bagaimanapun keadannya tetaplah "Percaya pada dirimu sendiri tanpa melupakan bahwa ada Allah yang mendampingimu"
Jika kesulitan itu muncul, berdoalah, mintalah apapun itu.
Memang tidak semua do'a langsung diijabah Allah.
Ingat keadaan yang sekarang adalah keadaan yang terbaik yang Allah berikan untuk kita.
Tetaplah terbang walau sayapmu terluka, karena kita tak tahu apa yang akan terjadi di depan, karena kita tak tahu apa yang akan kita dapat nanti.
Yang tepenting tetap berusaha dan berdo'a, Allah bersamamu..
Fighting !!!!
Fly with wings..
Komentar
Posting Komentar